FIELTRIP KE MUSEUM LOKA JALA CRANA SDI DARUSSALAM Sekolah Sang Juara Surabaya
Surabaya, 28 September 2018 Jam menunjukkan pukul 07.15 saat 2 bis yang dikemudikan melaju landai menuju komplek Akademi TNI Angkatan Laut, Morokembang surabaya. Di tengah semester pertama ini SDI Darussalam “Sekolah Sang Juara” dengan jumlah sebanyak 120 siswa dan 10 guru pendamping mengadakan fieltrip ke museum TNI AL Loka Jala Crana. Salah satu tujuan diadakannya fieltrip ini adalah untuk meningkatkan rasa nasionalisme melalui sejarah; pengenalan benda-benda peninggalan nenek moyang pendahulu; memotivasi siswa supaya lebih bersemangat dalam menuntut ilmu, dan menjadi insan yang penuh syukur, siap menghadapi tantangan masa depan. Sebelum masuk museum, siswa juara mendapatkan selembar kertas yang berisi tugas observasi; tugas awal/ pra PTS sebelum mengikuti PTS yang akan diadakan tanggal 8 Oktober 2018. Museum Loka Jala Crana ini berdiri pada tanggal 19 September 1969 oleh Ibu R. Mulyadi, isteri panglima Angkatan Laut Laksamana R. Moeljadi...