Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

PARENTING SD JUARA SURABAYA DI PENGHUJUNG TAHUN 2018

Gambar
Minggu, (16/12) SD Juara Surabaya mengadakan kegiatan rutin bulanan, yaitu parenting yang bertemakan "Membangun suasana keluarga yg kondusif untuk pertumbuhan dan  perkembangan anak". Parenting kali ini bertepatan di penghujung tahun dan sebagai penutup di semester 1 tahun ajaran 2018-2019. Tema diatas disampaikan oleh Dr. Hafid Algristian Sp.Kj, beliau adalah seorang dosen di fakultas kedokteran kampus NU Surabaya dan sebagai psikiater. Banyak hal yang dibahas di situ mulai pembahasan fase-fase perkembangan anak yg di hubungkan dengan kegiatan sehari-hari, sehingga orang tua paham harus bagaimana menyikapi anak-anak yang aktif, pendiam dll. Serta tips bagaimana cara membuka komunikasi dengan keluarga, suami, istri maupun anak, bagaimana cara membangunkan anak yang sulit bangun pagi. Suara riuh terdengar dari Aula Vanilla Hijab SD Juara Surabaya ketika Dr. Hafid menyinggung masalah ibu-ibu yang lebih sibuk di banding suami, mulai subuh sampai menjelang tidur malam bertanda ib...

Latih Dinamika Kelompok dengan Permainan “Dadu ku lempar, Kotak ku Jawab”

Gambar
Surabaya (5/12). Tidak melulu, belajar harus menghadap papan sembari mendekapkan tangan. Tak melulu belajar berhitung selalu melihat angka di buku. Mari kita intip keseruan siswa kelas 1 SD Juara Surabaya saat belajar berhitung sambil bermain dadu. Bermain menjadi hal paling menyenangkan bagi anak-anak. Bermain sambil belajar membuat anak-anak lebih ceria dan bersemangat. Seperti halnya hari ini. Untuk mengisi waktu luang selepas Penilaian Akhir Semester Gasal, siswa kelas 1 SD Juara Surabaya melalukan Class Meet Up dengan bermain "Dadu Ku Lempar, Kotak Ku Jawab". Sebuah permaian yang mengharuskan setiap siswa melempar dadu untuk mendapatkan angka yang harus dijumlahkan dengan angka yang   sudah tertera di lembar juang siswa (LJS) masing-masing. Siswa kelas 1 dibagi menjadi 5 kelompok sehingga setiap kelompok terdiri atas 3 anak. Setiap kelompok mendapatkan masing-masing 1 dadu.   Permainan dimulai dengan salah satu siswa melempar dadu. Angka yang...

KARTARA, PROGRAM AL QUR’AN YANG DIRINDUKAN SISWA JUARA

Gambar
Surabaya, (1/12) Matahari belum begitu meninggi. Para peserta satu persatu menuju gedung SD Juara untuk mengikuti Karantina Tahfidz Juara (Kartara) pekan 1 di Bulan Desember.  Beberapa pendamping pun telah standby di ruang guru untuk menyambut kedatangan para perindu surga ini. Setelah sampai di sekolah, mereka menuju aula Vanila Hijab untuk melaksanakan sholat dhuha. Setelah itu, mereka memulai hafalan sesuai dengan Juz masing-masing. Ada yang juz 29, 27, dan juz 2. Pekan pertama ini, mereka melaksanakan setoran sebanyak 5 kali, yaitu (1) pukul 09.00-11.00 wIB; (2) Pukul 13.00-15.00 WIB; (3) pukul 17.00-21.00 WIB; (4) pukul 05.00-07.00 WIB; dan pukul 08.00-10.00 WIB. Bulan Desember adalah tahap akhir pelaksanaan Kartara periode 1. Semua peserta berharap, program ini akan berlanjut hingga tahap berikutnya. Terselip doa dari bibir yang  senantiasa melantunkan ayat Al Quran. Para peserta berharap semoga semakin banyak donatur yang berdonasi untuk program Kartara...